
Sejalan juga dengan Transformer, G.I.JOE juga sempat dituangkan ke dalam cerita komik dan juga film kartun yang juga cukup sukses di pasaran sebelum akhirnya kisah petualangan mereka benar-benar divisualisasikan ke layar sinema. Dalam film pertamanya ini, dikisahkan tentang terbentuknya tim G.I.JOE (Global Integrated Joint Operating Entity) yang terdiri dari tentara-tentara elite dari seluruh dunia dan memiliki kemampuan serta kelebihannya masing-masing. Dilengkapi dengan perlengkapan militer super canggih, mereka dikisahkan berjuang mati-matian untuk melawan perusahaan penjual senjata 'Destro' dan juga komplotan jahat misterius 'Cobra Organization' yang dipimpin oleh Cobra Commander. Komplotan jahat ini memiliki tujuan untuk menguasai dunia dengan cara menciptakan kekacauan di seluruh dunia.
Disutradarai oleh Stephen Sommers yang sukses dengan 'The Mummy" dan "The Mummy Returns", film ini dijamin akan memanjakan mata penontonnya dengan suguhan spesial efek yang spektakuler! Di film ini kalian akan diajak untuk melihat runtuhnya menara Eiffel dan juga adegan pertarungan keren antara pahlawan-pahlawan super melawan penjahat-penjahat super. Ga rugi deh!
0 komentar:
Posting Komentar